Update Corona Jambi, Pasien Positif Kembali Bertambah 2 Orang


Update Corona Jambi, Pasien Positif Kembali Bertambah 2 Orang

JAMBISERU.COM – Pasien positif virus corona (Covid-19) di Provinsi Jambi hari ini, Jumat (5/6/2020) bertambah dua orang.

Berdasar data pusatkrisis.kemkes.go.id, update 5 Juni 2020 pukul 16.00 WIB, pasien terkonfirmasi di Provinsi Jambi sudah mencapai 101 orang.


Maka di Jambi pasien positif bertambah dua orang. Sebelumnya, di Jambi pasien terkonfirmasi sebanyak 99 orang.
Selain itu, untuk pasien yang sembuh di Jambi masih tetap. Pasien yang sembuh sebanyak 27 orang.

Berikut total Covid-19 secara dunia dan di Indonesia :

Global : 6,642,295
Indonesia Kasus Terkonfirmasi : 29,521
Indonesia Kasus Sembuh : 9,444
Indonesia Kasus Meninggal : 1,770

Untuk diketahui, di Indonesia sendiri, hanya di Provinsi Jambi yang tidak terdapat pasien Covid-19 yang meninggal dunia. (uda)

Sumber : Jambiseru.com

Berita Jambi Seru

Postingan populer dari blog ini

Bintang Film Dewasa Korea Yoo Jung Ii, Ini Profilnya