Anya Jadi Trending Twitter
Anya Geraldine memang sudah pantas disematkan sebagai Duta Twitter. Cuitan #Anya di Twitter, selalu menjadi perhatian. Teranyar, hastag #Anya trending saat ia memposting dirinya sedang jatuh dari sepeda, Minggu (3/1/2021).
“Jatuh naik sepeda hhh,” tweet Anya di akun twitternya, Anya Geraldine sekitar dua jam lalu.
Pada status itu, Anya hanya melampirkan dua foto kondisi dirinya yang berlumuran lumpur pasca jatuh dari sepeda.
Karuan saja, postingan Anya ini trending di Twitter. Hingga saat ini, sudah 15,4 ribu yang mengikuti tweet hastag #Anya ini.
Bahkan, akun @cetaims memposting video saat anya jatuh dari sepeda. “Anya jatih tetep cantik ya bund,” tulis akun chatime sejam lalu.
Komentar netizen langsung membanjiri hastag Anya.
“Kami segenap anak ilmu tanah, mengucapkan permohonan maaf atas kondisi tanah yang licin sehingga menyebabkan saudara Anya terjatuh,” tulis akun Deo Vernandez.
“Si Anya jatoh dari sepeda tep aja cangtip, lha aku jatoh dari sepeda udah macam gembel dah…” tulis Pengabdi Lunpia.
“Anya jatoh aja tranding, gimana yaaaaa kalo dajjal yg jatoh ke bumi?” tulis Diki Si almet Abu.
Sumber : Jambiseru.com